Enterpreneurship Motivation

     

 

ETERPRENEURSHIP MOTIVATION






Daftar isi:



Hai Sobat WMB!

        Entrepreneurship merupakan keyakinan kuat yang ada dalam diri seseorang untuk mengubah dunia melalui ide dan inovasinya sendiri.

        Keyakinan ini kemudian ditindaklanjuti dengan keberanian mengambil risiko untuk mewujudkan ide dan inovasinya tersebut melalui organisasi yang didirikan, mulai dari membangun, memelihara, mengembangkan, hingga menghasilkan dampak nyata bagi dunia.

        Orang yang memiliki keyakinan tersebut disebut entrepreneur atau wirausahawan. Menjadi seorang entrepreneur merupakan salah satu langkah untuk mencapai sebuah kesuksesan. Hampir setiap orang ingin menjadi wirausahawan atau sukses, namun hanya segelintir orang yang serius untuk “take action” dan mewujudkan impiannya menjadi entrepereneur sukses.

        Risiko dan perencanaan yang terlalu lama seringkali menjadi penghambat seseorang untuk maju dan menjalankan perusahaannya. Untuk membangun bisnis dan menjadi entrepereneur, sebagai langkah awal seseorang harus menumbuhkan jiwa wirausaha dan terjun langsung membangun bisnisnya.


Pengertian Motivasi Berwirausaha

        Motivasi merupakan dorongan dari diri seseorang untuk melakukan sesuatu, termasuk menjadi wirausaha. Motivasi sangat dibutuhkan bagi setiap orang, karena motivasi yang kuat akan mendorong tindakan-tindakan mereka untuk mencapai tujuan.

        Menurut Wahjosumidjo dalam Rusdiana (2014: 70), motivasi merupakan proses psikologi yang mencerminkan interaksi sikap, kebutuhan, persepsi, dan keputusan yang terjadi pada diri seseorang. Proses psikologi timbul akibat faktor dari dalam diri seseorang berupa kepribadian, sikap, pengalaman, dan pendidikan, sedangkan dari luar diri seseorang berbagai faktor lain yang sangat kompleks.

        Menurut Rambat Lupiyoadi (2007), mengatakan bahwa wirausaha adalah orang kreatif dan inovatif serta mampu mewujudkan untuk peningkatan kesejahteraan diri, masyarakat dan lingkungannya. Seorang wirausaha tidak pernah lupa memikirkan kesejahteraan masyarakat sehingga mereka selalu berfikir kritis untuk selalu mencari inovasi dalam penciptaan produk untuk masyarakat.

        Berdasarkan penjelasan di atas, motivasi berwirausaha adalah dorongan kuat dari dalam diri seseorang untuk memulai mengaktualisasi potensi diri dalam berfikir kreatif dan inovatif untuk menciptakan produk baru dan bernilai tambah guna kepentingan bersama.


Fungsi Motivasi Berwirausaha

        Menurut Sardiman (2012 : 85), mengemukakan motivasi mempunyai tiga fungsi yaitu :

a) Mendorong manusia untuk berbuat, motivasi penggerak dari setiap kegiatan yang akan dikerjakan oleh wirausaha.
b) Menentukan arah perbuatan, motivasi memberikan arah dan kegiatan yang akan dikerjakan.
c) Menyeleksi perbuatan yang harus dikerjakan untuk mencapai tujuan.


Jenis-Jenis Motivasi dalam Berwirausaha

        Menurut pendapat Otto Wilman dalam Rusdiana (2014: 72), jenis motivasi dibagi menjadi 6, yaitu:

a) Motivasi psikologi merupakan dorongan alamiah yang ada pada setiapwirausaha untuk berkembang dan berkreativitas.
b) Motivasi praktis merupakan suatu dorongan pada setiap wirausaha untukmemenuhi tuntutan nilai-nilai keutuhan.
c) Motivasi pembentukan pribadi merupakan dorongan untuk membentuk danmengembangkan kepribadian masing-masing wirausaha.
d) Motivasi kesusilaan merupakan dokumen agar wirausaha dapat menjadi lebihbaik.
e) Motivasi sosial merupakan dorongan wirausaha untuk mempelajari sesuatuyang layak dikerjakan dalam berinteraksi dengan orang lain.
f) Motivasi kebutuhan dapat mendorong wirausaha untuk mengabdi kepadatuhan dan menghargai sesama

Tips Menumbuhkan Motivasi Berwirausaha



        Ini termasuk kunci dasar yang harus dimiliki oleh wirausahawan. Bagaimana tidak? Bila kita membuka bisnis tanpa adanya niat dan keyakinan, pasti bisnis tersebut tidak akan berjalan maksimal. Jadikan niat dan keyakinan untuk berwirausaha sebagai pondasi Anda membangun sebuah bisnis.
        Jika sudah berniat untuk berbisnis, langkah selanjutnya adalah menumbuhkan keyakinan Anda untuk membangun bisnis menjadi nyata dan meraih sukses.


           Banyak orang memulai bisnis mandiri karena memanfaatkan peluang yang mereka peroleh di lingkungannya. Peluang harus dicari, bila perlu pergilah melakukan perjalanan sekedar untuk mencari peluang-peluang bisnis.
        Karena setiap orang yang berwirausaha harus pandai mencari peluang. Dari peluang itulah bisa tercipta produk atau jasa yang dibutuhkan banyak orang.

        
        Kebanyakan orang ragu untuk memulai bisnis karena tidak ada modal/uang. Untuk mengatasi hal ini, Anda harus mencari modal. Caranya? Kita harus kerja terlebih dahulu. Kerja pun harus serius. Tidak hanya memandang job desk kita. Kerjakan beberapa hal lain dalam pekerjaan. Selain menambah pemasukan, juga menambah pengalaman kita dalam dunia kerja. Modal juga bisa didapatkan dengan cara meminjam ke Bank ataupun pihak lain.


        Hal ini sangat penting dimiliki oleh calon entrepreneur. Bila tidak, semua hanya tinggal angan-angan. Kemampuan menjual adalah satu-satunya cara untuk menarik minat orang agar mau membeli produk atau jasa yang Anda tawarkan. Dengan terus melatih dan mencoba, kemampuan menjual dapat berkembang dari waktu ke waktu.


        Banyak halangan dan rintangan yang akan dihadapi dalam memulai sebuah bisnis. Oleh sebab itu, sikap fokus yang dibarengi keyakinan dan optimis wajib dimiliki oleh seorang entrepreneur agar tidak mudah menyerah dan berhenti di tengah jalan.


Pentingnya Memotivasi Diri Sendiri

        Penting sekali bagi kita untuk dapat memotivasi diri sendiri, entah itu di lingkungan kerja, keluarga bahkan dengan teman. Ketika kita terbiasa untuk selalu bersikap positif, dapat menjadi motivator bagi diri sendiri, otomatis lingkungan dan teman pun akan terpengaruh secara tidak langsung. Mereka akan mencontoh karakter dan sikap yang kita perbuat sehari-hari.

        Ketika berprofesi sebagai pengusaha, memotivasi diri penting sekali manfaatnya terutama untuk menjalankan usaha kita. Sebaliknya ketika kita kehilangan semangat dan tekad, akan sulit untuk bertindak. Padahal, sebuah tindakan tersebut penting, tanpa adanya tindakan tidak akan ada hasil yang dicapai. Ibaratnya, motivasi diri adalah modal awal pengusaha untuk mencapai suatu kesuksesan. Bisa dilihat, ketika seorang pengusaha tertimpa masalah, saat motivasi sudah menjadi karakternya, pengusaha tersebut tidak akan goyah dan patah semangat. Justru dari masalah tersebut bisa menjadi hal positif dan pelajaran untuk melangkah ke depan.






        Kuncinya dari suatu kesuksesan adalah tindakan yang kita ambil. Wajar ketika motivasi masih belum menjadi karakter diri, kadang sering turun dan naik. Tugas kita adalah bagaimana supaya motivasi tersebut bisa bertahan, beberapa tips berikut berguna untuk meningkatkan motivasi kita:

        Seperti yang tadi dijelaskan, bahwa motivasi sangat penting karena mempengaruhi kualitas serta kuantitas tindakan kita. Ketika termotivasi, maka pekerjaan yang dilakukan akan maksimal dan dengan sendirinya hasilnya akan bagus. Diri kita sendiri yang tahu bagaimana kita bekerja, jadi usahakan motivasi selalu ada agar usaha yang kita lakukan semakin baik dari hari ke hari.

        Sudah seharunya kita sebagai manusia selalu berusaha meningkatkan kualitas diri agar semakin baik.  Motivasi sebagai modal meningkatkan kita untuk terus belajar dari orang sukses, menginspirasi kita dalam segala tindakan, dan memahami bahwa skill apapun bisa dikembangkan asal ada kemauan dan semangat.

        Ketika menjadi seorang pengusaha, resiko dipandang sebagai peluang baru yang menghasilkan. Sudut pandang yang berbeda dengan orang pada umumnya yang selalu menghindari adanya resiko. Takut gagal, takut bangkrut adalah hal negative yang semestinya kita hilangkan. Selalu berpikir positif dan mempunyai keberanian untuk bertindak walaupun beresiko, adalah langkah yang tepat menuju kesuksesan.

        Ada pepatah mengatakan “raihlah mimpimu setinggi langit”. Dalam konteks sebagai pengusaha, pasti ada tujuan yang ingin dicapai. Apapun itu. Disini, me-visualisasikan tujuan penting untuk memberikan motivasi kita supaya usaha yang kita jalankan semakin berkembang. Contoh sederhana, setiap sebelum tidur lakukan visualisasi tentang bisnis kita, bayangkan kita sudah mencapai kesuksesan yang diinginkan, otomatis rasa kebahagiaan akan timbul dengan sendirinya. Kalau kita selalu memberikan affirmasi positif seperti itu tiap hari, maka tindakan yang kita lakukan pun akan mengiringi, seolah-olah kesuksesan sudah kita raih.



Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Semangat Wirausaha


        Semangat Kewirausahaan adalah suatu solusi yang sekaligus menjadi sebuah nilai (value) yang perlu ditambahkan ke dalam perusahaan untuk melengkapi keterampilan manajerial tersebut. Peluang, krativitas, dan inovasi adalah jalan untuk menuju sebuah jembatan kemenangan dari semangat kewirausahaan yang ditanamkan agar siap dalam menghadapi persaingan di dunia bisnis.

        Fator-faktor yang mempengaruhi semangat kerja wirausaha:
a. Peluang usaha atau bisnisnya.
b. Minat dalam usaha atau bisnisnya.
c. Modalnya, apakah sudah tersedia atau belum.
d. Realisnya, apakah dari keluarga, teman yang sudah menekuni usaha yang sama, atau usaha yang akan dikembangkan ada relevansinya dengan usaha tersebut.

        Faktor yang menentukan keberhasilan dan mengembangkan semangat Wirausaha.
a. Kemampuan merumuskan tujuan usaha.
b. Pemahaman tentang hakikat dan makna berwirausaha.
c. Sikap, kemauan, serta tindakan-tindakannya.
d. Keberanian untuk mengambil inisiatif dan inovatif.
e. Kecakapan dalam mengelola usahanya.
f. Kreativitas dan percaya diri.
g. Pengalaman dan pendidikannya.

        Demikian artikel mengenai motivasi berwirausaha. Semoga bagi kamu yang sedang menajalani wirausaha, dapat termotivasi dengan artikel ini.


KONSULTASI GRATIS
0857-7612-5559 CS 1
0858-9165-8512 CS 2
0882-9037-8482 CS 3

Alamat Kantor:
CQCH+VMQ, Jl. Terapi Raya, RT.03/RW.19, Menteng, Kec. Bogor Bar., Kota Bogor, Jawa Barat 16111


        


















Comments

Popular posts from this blog